Renovasi teras jadi ruang tamu bisa menjadi ide kreatif yang makin populer beberapa waktu terakhir. Selain hemat tempat, solusi ini bisa mengubah rumah jadi terasa lebih lega dan fungsional tanpa perlu renovasi besar-besaran.
Kalau Anda tinggal di rumah minimalis, tipe 36, atau rumah dengan layout terbuka, ide ini bisa banget Anda pertimbangkan.
Kenapa Renovasi Teras jadi Ruang Tamu Bisa Dilakukan?


Teras rumah biasanya jadi area “tanggung”, nggak benar-benar outdoor, namun juga jarang dimaksimalkan. Untungnya, dari segi struktur teras sudah punya kesamaan dengan ruang tamu sehingga mengubahnya tidak akan sulit.
- Sudah ada atap atau setengah tertutup, jadi Anda nggak perlu bikin struktur baru dari nol.
- Pencahayaan alami melimpah ini bisa bikin ruang tamu terasa lebih segar dan hemat listrik.
- Privasi rumah tetap terjaga karena Anda menerima tamu di area terluar rumah, tanpa harus mengganggu ruang dalam.
- Biaya renovasi relatif kecil karena Anda cukup menambahkan dinding kaca, partisi ringan, dan furnitur sederhana untuk mengubah fungsi ruang.
Tips Renovasi Teras jadi Ruang Tamu yang Nyaman dan Fungsional
Berikut beberapa tips biar hasil renovasi Anda tidak hanya estetik tapi juga nyaman dipakai sehari-hari:
- Gunakan sekat kaca atau partisi minimalis, sekat ini akan memberi batas ruang lebih jelas tanpa membuat area jadi sempit.
- Pilih furnitur multifungsi seperti bangku dengan ruang penyimpanan, meja lipat, atau rak gantung yang hemat tempat.
- Cat dinding dengan warna cerah warna netral atau pastel bisa memberi kesan luas dan bersih.
- Pastikan sirkulasi udara lancar, tambahkan jendela atau ventilasi agar area ini tetap adem apalagi jika kamu tinggal di daerah tropis.
- Hiasi dengan karpet, tanaman hias, dan lampu gantung kecil. Elemen dekoratif seperti ini bisa membuat ruangan terasa hangat dan bersahabat.
Ruang Tamu Tambahan Tapi Rumah Jadi Penuh? Ini Solusinya
Tantangan setelah menata ulang rumah, apalagi dengan fungsi baru seperti ruang tamu di teras, adalah munculnya barang-barang lama yang akhirnya tidak terpakai. Mulai dari kursi lama, rak bekas, atau perabotan ekstra yang sayang dibuang tapi bikin rumah penuh.
Solusinya? Simpan di unit penyimpanan pribadi SpaceHub.
Dengan SpaceHub, Anda bisa menyimpan:
- Furnitur musiman atau yang sedang tidak digunakan
- Barang dekorasi cadangan
- Koleksi lama yang masih kamu sayang
- Stok bisnis rumahan seperti produk handmade, kemasan, dll
Kami hadir di lokasi strategis Jakarta: MH Thamrin, Benhil, Gajah Mada, dan Daan Mogot.
Unit tersedia dari ukuran loker kecil sampai ruangan besar, aman, bersih, dan bisa diakses kapanpun sesuai kebutuhan.
Renovasi teras jadi ruang tamu bukan sekadar tren, tapi solusi cerdas buat Anda yang ingin rumah lebih fungsional tanpa repot pindah. Dengan sedikit penyesuaian, area kecil bisa disulap jadi tempat nyaman untuk menyambut tamu atau sekadar bersantai.
Dan kalau rumah terasa makin sempit setelah renovasi, Anda nggak harus buru-buru buang barang. SpaceHub siap jadi perpanjangan ruang Anda di luar rumah, tapi tetap dekat dan fleksibel.
Kunjungi halaman SpaceHub, untuk informasi lebih lanjut:
Website: www.spacehub.id
Instagram | TikTok: @spacehub.storage
Facebook: SpaceHub Storage Indonesia




